PENGARUH CITRA MEREK, HARGA, DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP PEMBELIAN PENSIL ALIS IMPLORA DI UNIVERSITAS PGRI KEDIRI

Authors

  • Niza Aulya Salsabila Universitas Nusantara PGRI Kediri

Keywords:

Citra Merek, Harga, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh citra merek, harga, dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian konsumen terhadap pensil alis merek Implora. Metode penelitian menggunakan survei online dengan 40 responden, dan data dianalisis menggunakan IBM SPSS versi 23. Hasil analisis menunjukkan bahwa harga dan kualitas produk memiliki pengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian, sementara citra merek memiliki pengaruh negatif signifikan. Analisis regresi linear berganda menegaskan bahwa harga adalah faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi keputusan pembelian. Secara keseluruhan, penelitian ini memberikan wawasan baru tentang strategi pemasaran dan pengembangan produk kosmetik yang berfokus pada harga dan kualitas produk untuk meningkatkan preferensi konsumen.

Downloads

Published

2024-08-11

How to Cite

Salsabila, N. A. (2024). PENGARUH CITRA MEREK, HARGA, DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP PEMBELIAN PENSIL ALIS IMPLORA DI UNIVERSITAS PGRI KEDIRI. Prosiding Simposium Nasional Manajemen Dan Bisnis, 3, 575–584. Retrieved from https://proceeding.unpkediri.ac.id/index.php/simanis/article/view/4707