ANALISIS PENERAPAN DISIPLIN KERJA DALAM UPAYA MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA KUD MARGO MAKMUR KABUPATEN NGANJUK

Authors

  • Intan Fristiani Soekarno Putri Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Edy Djoko Soeprajitno Universitas Nusantara PGRI Kediri

Keywords:

Disiplin, Produktivitas

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis penerapan disiplin kerja dalam upaya meningkatkan produktivitas kerja karyawan berdasarkan bagaimana cara menerapkan peraturan waktu kerja, peraturan dasar tentang berpakaian dan etika dalam kerja, peraturan kerja yang berhubungan dengan unit lain, hal apa yang diperbolehkan dan tidak diperbolehkan saat bekerja, faktor pendukung dan penghambat dalam meningkatkan produktivitas kerja. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data purposive sampling yaitu pemimpin dan karyawan pada KUD Margo Makmur, teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara dan observasi. KUD Margo Makmur merupakan unit koperasi yang bergerak dalam sektor pertanian dan simpan pinjam. Berdasarkan hasil dari analisis pada informan bahwa, kedisiplinan yang ada di KUD Margo Makmur sudah diterapkan dengan baik, pemimpin dari KUD Margo Makmur sudah memberikan arahan dan motivasi kepada karyawan, menekankan rasa tanggung jawab terhadap peraturan dan tugasnya masing-masing, tidak menyalah gunakan peraturan perusahaan, faktor pendukung dan penghambat adalah dengan permodalan usaha.  

Downloads

Published

2023-08-08

How to Cite

Putri, I. F. S., & Soeprajitno, E. D. (2023). ANALISIS PENERAPAN DISIPLIN KERJA DALAM UPAYA MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA KUD MARGO MAKMUR KABUPATEN NGANJUK. Prosiding Simposium Nasional Manajemen Dan Bisnis, 2, 1277–1286. Retrieved from https://proceeding.unpkediri.ac.id/index.php/simanis/article/view/3333