Tingkat Keterampilan Passing Bawah Eskrakurikuler Bolavoli Di SMA Negeri 3 Kediri Tahun Pelajaran 2023/2024
PDF

Keywords

Kekuatan otot lengan
keseimbangan
chest pass

How to Cite

Wahid, A., Agung Pratama, B., & Putra, R. P. (2024). Tingkat Keterampilan Passing Bawah Eskrakurikuler Bolavoli Di SMA Negeri 3 Kediri Tahun Pelajaran 2023/2024. Prosiding Seminar Nasional Kesehatan, Sains Dan Pembelajaran, 4(1), 1093–1098. Retrieved from https://proceeding.unpkediri.ac.id/index.php/seinkesjar/article/view/5669

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat keterampilan passing bawah bolavoli eskrakurikuler bolavoli di sma negeri 3 kediri tahun pelajaran 2023/2024. Penelitian ini merupakan penelitian dengan metode deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah siswa eskrakurikuler bolavoli di sma negeri 3 kediri tahun pelajaran 2023/2024 sebanyak 35 siswa. Sampel penelitian ini menggunakan sebanyak 20 siswa, hal ini didasarkan dengan teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling. Purposive sampling teknik penentuan sampel dengan perimbangan tertentu. penentuan terpusat dengan pengambilan sampling berjenis kelamin laki-laki. Instrumen penelitian ini menggunakan Tes Passing bawah yang di gunakan sebagai penilaian kemampuan passing bawah pemain bolavoli. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif dengan presentase. Selanjutnya dilakukan pengelompokan 5 kategori sesuai hasil yaitu: Baik sekali, baik, cukup, kurang, kurang sekali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan passing bawah tim ekstrakurikuler SMA Negeri 3 Kediri diperoleh hasil analisis pada kategori “baik sekali” sebesar 15% atau sebanyak 3 siswa. Pada kategori “baik” memiliki persentase 10% atau sebanyak 2 siswa, untuk kategori “sedang” persentase adalah 55% atau sebanyak 11 siswa, sedangkan kategori “kurang” mendapatkan 20% atau sebanyak 4 siswa dan pada kategori “kurang sekali” menyumbang 0% atau dengan jumlah 0 siswa. Berdasarkan analisis data di atas dapat disimpulkan bahwa keterampilan passing bawah bolavoli pada tim ekstrakurikuler SMA Negeri 3 Kediri termasuk dalam kategori “sedang”.

PDF

References

Affandi, T. H., Bekti, R. A., & Allsabah, M. A. H. (2020). Survei Kondisi Fisik Dan Keterampilan Teknik Dasar Bolavoli Di Klub Bolavoli Putri Mars 76 Kota Kediri Tahun 2020. SPRINTER : Jurnal Ilmu Olahraga, 1(1), 22–28.

Ahmadi, N. (2007). Panduan Olahraga BolaVoli. Era Pustaka Utama.

Arikunto, S. (2019). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Rineka Cipta.

Fredrickson, B. L., & Joiner, T. (2018). Reflections on Positive Emotions and Upward Spirals. Perspectives on Psychological Science, 13(2). https://doi.org/10.1177/1745691617692106

Lestari, N. (2008). Melatih BolaVoli. PT. Citra Aji Parama.

Pratama, B. A., Junaidi, S., Allsabah, A. H., & Firdaus, M. (2020). Analisis serangan bolavoli ( Studi pada tim putra di Proliga 2019 final four seri Kediri ) Analysis of volleyball attacks ( Study on elite male teams in Proliga 2019 final four Kediri series ) PENDAHULUAN Mencapai kemenangan dalam pertandingan bolavoli da. Jurnal SPORTIF: Jurnal Penelitian Pembelajaran, 6(2), 483–498.

Priangga Putra, I., Ahmad Muharram, N., & Husein Allsabah, M. A. (2024). Profil Kondisi Fisik Atlet Bolavoli Ekstrakurikuler SMAN. Jurnal Pendidikan Olahraga, 14(3), 177–186. https://doi.org/10.37630/jpo.v14i3.1673

Rahman, F. J. (2018). Peningkatan Daya Tahan, Kelincahan, dan Kecepatan pada Pemain Futsal: Studi Eksperimen Metode Circuit Training. Jurnal SPORTIF : Jurnal Penelitian Pembelajaran, 4(2). https://doi.org/10.29407/js_unpgri.v4i2.12466

Sugiyono. (2006). Research Methods (Quantitative, Qualitative, And R&D). Alphabetical.

Downloads

Download data is not yet available.