Etnobotani Tanaman Maja (Aegle marmelos) di Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri
PDF

Keywords

etobotani
kabupaten kediri
maja
tanaman langka

How to Cite

Wati, D. R. ., Rahmawati, I. ., Sulistiyowati, T. I. ., Primandiri, P. R. ., & Santoso, A. M. . (2022). Etnobotani Tanaman Maja (Aegle marmelos) di Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri . Prosiding Seminar Nasional Kesehatan, Sains Dan Pembelajaran, 2(1), 549 –. https://doi.org/10.29407/seinkesjar.v2i1.3073

Abstract

Tanaman Maja (Aegle marmelos) merupakan jenis tanaman yang yang berasal dari suku jeruk-jerukan. Tanaman maja yang berada di Kecamatan Mojo memiliki sejarah yang dikaitkan dengan kerajaan majapahit. Tanaman ini memiliki potensi yang masih belum dimanfaatkan oleh masyarakat Kecamatan Mojo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi tanaman maja serta pemanfaatan tanaman maja oleh masyarakat di Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri. Penelitian ini dilakukan dengan metode deskriptif dengan teknik pengambilan data melalui wawancara secara snowball sampling dan wawancara dilakukan pada responden kunci (key person) pengambilan data dilaksanakan di Kecamatan Mojo. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tanaman maja paling banyak hanya dijadikan sebagai tanaman pagar dan liar oleh masyarakat sebanyak 38% karena dianggap tidak memiliki nilai ekonomi yang dapat membantu taraf perekonomian masyarakat, digunakan sebagai obat tradisional sebanyak 23,1%, konservasi sebanyak 23,1%, kerajinan 7,7%, dan sisanya digunakan sebagai pakan ternak. Bagian organ tanaman maja yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Kecamatan Mojo yaitu seluruh bagian tanaman sebagai tanaman pagar dan liar, buah dan daun sebagai obat tradisional seperti obat untuk pengobatan tekanan darah tinggi, asma, batuk dan lainnya, serta tempurung sebagai bahan pembuatan kerajinan seperti vas bunga dan lampion.

https://doi.org/10.29407/seinkesjar.v2i1.3073
PDF

References

BPS Kabupaten Kediri. 2020. Retrieved November 3, 2022, From Bps.Go.Id Website: Https://Kedirikab.Bps.Go.Id/Indicator/12/144/1/Hasil-Sensus-PendudukKabupatenkediri-Per-Kecamatan.Html

http://jurnal.untad.ac.id/jurnal/index.php/Biocelebes/article/view/5125/3901

Https://Doi.Org/Https://Eprints.Umm.Ac.Id/46755/1/Pendahuluan.Pdf

Inna, Umi. 2018. Pengaruh Ekstrak Daun Maja (Aegle marmelos Linn) terhadap Waktu Penyembuhan Luka Sayat Tikus Putih Sebagai Sumber Belajar Biologi - Umm Institutional Repository. umm.ac.id.

Kec. Maja · Kabupaten Kediri, Jawa Timur. 2019. Kec. Maja · Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Kec. Maja, Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Https://Www.Google.Com/Maps/Place/Kec.+Maja,+Kabupaten+Kediri,+Jawa+Timur/-7.8947457,111.8232057,23335m/Data=!3m1!1e3!4m5!3m4!1s0x2e78ffa382da1f5b:0x758b25a4e69657cc!8m2!3d-7.8947741!4d111.9652989!5m1!1e4?Hl=Idmardiyati,

Rismayani. 2013. Manfaat Buah Maja Sebagai Pestisida Nabati Untuk Hama Penggerek Buah Kakao (Conopomorpha cramerella). Warta Penelitian Dan Pengembangan Tanaman Industri, 9(3), 24-26. http://www.litbang.pertanian.go.id/download/410/file/Buah-Maja-untuk-Pestisida.pdf

SU, A. (2022, April 23). Apa Itu Random Sampling? Jenis, Kelebihan dan Kekurangan. Sampoerna University. https://www.sampoernauniversity.ac.id/id/random-sampling-adalah/

Suryadarma. 2008. Diktat Kuliah Etnobotani. Universitas Negeri Yogyakarta. Yogyakarta. http://staffnew.uny.ac.id/upload/130530813/pendidikan/DIKTAT+ETNOBOTANI.pdf

Tapundu, A. S., Anam, S., & Ramadhanil Ramadhanil. (2015). STUDI ETNOBOTANI TUMBUHAN OBAT PADA SUKU SEKO DI DESA TANAH HARAPAN, KABUPATEN SIGI, SULAWESI TENGAH. Biocelebes, 9(2).

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Copyright (c) 2023 Dewi Rossylia Wati, Ida Rahmawati, Tutut Indah Sulistiyowati, Poppy Rahmatika Primandiri, Agus Muji Santoso

Downloads

Download data is not yet available.