Chatbot Untuk Cek Persediaan Stok Barang Menggunakan Metode Fuzzy String Matching Berbasis Mobile
DOI:
https://doi.org/10.29407/stains.v2i1.2840Keywords:
Chatbot, Fuzzy String Matching, Layanan InformasiAbstract
Pusat layanan informasi menjadi penting karena berperan sebagai pintu gerbang informasi. Saat ini pencarian informasi stok barang di Toko Farid Cell masih dilakukan secara manual yaitu pelanggan langsung datang ke Toko Farid Cell. Chatbot banyak digunakan dalam sistem dialog untuk berbagai tujuan praktis, termasuk layanan informasi. Saat ini banyak chatbot yang tidak memberikan hasil efektif yaitu ketepatan jawaban yang diberikan oleh bot. Meskipun memberikan hasil yang cepat, respon chatbot seringkali tidak akurat. Logika fuzzy merupakan pengembangan dari logika Boolean yang berhubungan dengan konsep kebenaran parsial. Dimana logika klasik mengatakan bahwa segala sesuatu dapat diekspresikan dalam biner (0 atau 1, hitam atau putih, ya atau tidak). Sedangkan Fuzzy String Matching itu sendiri tidak memerlukan pencocokan mutlak pada setiap kata atau string yang diinputkan. Menambahkan metode Fuzzy String Matching yang digunakan untuk mencari dan mencocokkan string, yang bertujuan mempercepat bot untuk memberikan jawaban yang benar pada setiap pertanyaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persediaan barang dan harga barang di Toko Farid Cell untuk pelanggan yang berniat membeli tanpa harus datang ke lokasi.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Ilham Ainur Rohman, Bhisri Hafi Aqharabah, Rahmat Solekan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
The article and any associated published material is distributed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License