Sistem Informasi Smart City Usaha Rental Mobil JDTRANS Kota Kediri Berbasis Android

Authors

  • Danang Tri Laksono Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Danami Bayu Sugiarto Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Ahmad Fakhruddin Luthfi Universitas Nusantara PGRI Kediri

DOI:

https://doi.org/10.29407/stains.v1i1.1450

Keywords:

Kata Kunci — android; sistem informasi penyewaan mobil

Abstract

Semakin berkembangnya sistem informasi, semakin bertambah pula kebutuhan akan sistem informasi tersebut. Hal itulah yang menjadi faktor pendorong bagi pertumbuhan dan kemajuan suatu perusahaan agar dapat bersaing menjadi sebuah perusahaan yang kompetitif. JDTrans merupakan badan usaha yang bergerak dalam bidang pelayanan penyewaan mobil dan elf. Sampai saat ini masalah yang ada yaitu kesulitan mengecek jadwal penyewaan, sulitnya dalam mengevaluasi pelanggan yang membatalkan penyewaan, kesulitan dalam mengevaluasi pendapatan denda, kesulitan dalam mengetahui rekapitulasi pendapatan, pembuatan laporan yang memakan waktu lama, kesulitan dalam mencari data pelanggan, tidak ada informasi mobil yang tersedia, perhitungan harga transaksi yang memakan waktu lama dan informasi pada dokumen kurang informatif. Dengan merancang sistem penyewaan mobil yang terkomputerisasi dengan memanfaatkan teknologi, diharapkan mampu menyelesaikan masalah yang ada. Sehingga kegiatan pembuatan dokumentasi laporan menjadi lebih baik. Perancangan sistem berjalan akan dilakukan dengan menggunakan metodologi berorientasi objek untuk memecahkan masalah sehingga teridentifikasi informasi yang dibutuhkan oleh JDTrans agar lebih efektif, efisien dan akurat. Selanjutnya akan dilakukan pembangunan sistem penyewaan mobil berbasis android.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-02-16

How to Cite

Laksono, D. T., Sugiarto, D. B. ., & Luthfi, A. F. . (2022). Sistem Informasi Smart City Usaha Rental Mobil JDTRANS Kota Kediri Berbasis Android. Seminar Nasional Teknologi &Amp; Sains, 1(1), 320–325. https://doi.org/10.29407/stains.v1i1.1450