Sistem Informasi Smart City Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kota Kediri Berbasis Android

Authors

  • Ella Okta Viana Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Millenialdo Yanuar Ilham Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Galih NurCahyo Universitas Nusantara PGRI Kediri

DOI:

https://doi.org/10.29407/stains.v1i1.1456

Keywords:

android, sistem informasi, UMKM

Abstract

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) merupakan suatu kegiatan ekonomi produktif yang dimiliki oleh perorangan atau badan usaha ukuran kecil. Di kota Kediri sudah banyak UMKM yang berdiri mulai dari makanan, minuman hingga produk non-pangan seperti pakaian, kerajinan, kain tenun dan lain sebagainya. Namun masih banyak UMKM yang pemasarannya kurang stabil sehingga menyebabkan kerugian hingga gulung tikar. Penelitian ini memanfaatkan teknologi yang sudah ada dengan membuat sistem informasi berbasis android. Dengan memunculkan gambaran produk yang dipasarkan serta informasi seputar produk tentu memudahkan masyarakat dalam mencari informasi terkait produk olahan lokal yang berkualitas. Sistem informasi ini dapat dimanfaatkan oleh Wedding Organizer (WO) atau vendor sebuah acara dalam pencarian makanan, souvenir, minuman, dan lainnya dengan mudah. Dengan desain sistem yang sederhana membuat sistem mudah digunakan berbagai kalangan usia kapan saja dan dimana saja

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-02-16

How to Cite

Viana, E. O. ., Ilham, M. Y. ., & NurCahyo, G. . (2022). Sistem Informasi Smart City Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kota Kediri Berbasis Android. Seminar Nasional Teknologi &Amp; Sains, 1(1), 213–221. https://doi.org/10.29407/stains.v1i1.1456