Analisis Kebutuhan Pengembangan Media Gambar Ilustrasi Terhadap Keterampilan Menulis Teks Eksplanasi Dalam Pembelajaran Daring Untuk Siswa Kelas XI SMKN 2 Kediri

Authors

  • Encil Puspitoningrum Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Aelsa Putri Raza Aiza Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Sardjono Universitas Nusantara PGRI Kediri

Keywords:

media gambar ilustrasi, menulis teks eksplanasi, pembelajaran daring

Abstract

Kondisi pandemi Covid-19 saat ini yang masih ada membuat banyak kesulitan yang dihadapi pihak siswa maupun sekolah, oleh karena itu dalam pandemi ini dibutuhkan berbagai media menarik untuk melaksankan pembelajaran jarak jauh yang dilaksakan secara daring dari rumah. Berdasarkan latar belakang tersebut peneliti bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan yang akan menjawab masalah kebutuhan penggunaan media dalam pembelajaran keterampilan menulis teks eksplanasi dalam pembelajaran daring untuk kelas XI SMKN 2 Kediri. Hasil penelitian yang diperoleh melalui angket, wawancara, dan observasi, menunjukkan bahwa dua guru mata pelajaran Bahasa Indonesia telah melaksanaan pembelajaran dengan media sesuai dengan kebutuhan materi, namun masih terbatas untuk media yang digunakan untuk daring. Sedangkan hasil angket, wawancara, dan observasi terhadap pembelajaran daring siswa, penerapan tersebut belum sepenuhnya dilakukan dengan baik. Salah satu faktor yang menyebabkan hal tersebut adalah siswa memerlukan media daring yang variatif untuk pembelajaran mereka terutama menulis teks eksplanasi dalam pembelajaran daring. Kesimpulan dari penelitian semua guru mata pelajaran Bahasa Indonesia di SMKN 2 Kediri telah menggunakan media untuk pembelajaran, tetapi masih membutuhkan alternatif media lain untuk materi menulis teks eksplanasi untuk pembelajaran daring.

References

Abidin, Y. (2012). Pembelajaran Bahasa Berbasis Pendidikan Karakter. Bandung: Refika Aditama.

Arsyad, A. (2017). Media Pembelajaran. Jakarta: Arsyad, Azhar. 2017. Media Pembelajaran. Jakarta: Rajagrafindo Persada.

Brown, H. D. (2004). Language Assessment: Principles and Classroom Practices. New York: Pearson Education.

Engkos, K., Restuti, & Baihaqi, M. (2017). Mandiri Bahasa Indonesia. Jakarta: Erlangga.

Iswardah. (2007). Penerapan Penilaian Otentik pada Pembelajaran Bahasa Indonesia (Studi Kasus di MTsN Malang I). SKRIPSI Jurusan Sastra Indonesia - Fakultas Sastra UM.

Juldianty. (2016). Peningkatan Keterampilan Menulis Narasi Melalui Penggunaan Media Gambar Seri Pada Siswa Kelas III,. Jurnal Pendidikan Dasar, Vol.7 (2).

Nusantari, S. S., Surmawati, & Anidyarini, A. (2020). Pembelajaran Bahasa Indonesia Secara Online pada Masa Pandemi Covid-19 di SMA Islam Terpadu Nur Hidayah Sukoharjo. Jurnal Basastra. Vol 8, No 4.

Priyatni, E. T. (2015). Desain Pembelajaran Bahasa Indonesia dalam Kurikulum 2013. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Tarigan, H. G. (1982). Menulis Sebagai Salah Satu Keterampilan Berbahasa. Bandung: CV. Angkasa.

Witjaksono, M. D. (2017). Penggunaan Media Gambar Ilustrasi dalam meningkatkan Hasil Belajar Seni Budaya dan Keterampilan peserta Didik Kelas III Min 7 Bandar Lampung. Repository UIN Raden Intan Lampung.

Downloads

Published

2021-12-17

How to Cite

Puspitoningrum, E. ., Aiza, A. P. R. ., & Sardjono, S. (2021). Analisis Kebutuhan Pengembangan Media Gambar Ilustrasi Terhadap Keterampilan Menulis Teks Eksplanasi Dalam Pembelajaran Daring Untuk Siswa Kelas XI SMKN 2 Kediri . Prosiding SEMDIKJAR (Seminar Nasional Pendidikan Dan Pembelajaran), 4, 665–685. Retrieved from https://proceeding.unpkediri.ac.id/index.php/semdikjar/article/view/1614

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)