ANALISIS KELENGKAPAN FASILITAS, SARANA, DAN PRASARANA LABORATORIUM BIOLOGI DI SMA NEGERI SE-KABUPATEN GROBOGAN
PDF

Keywords

Laboratorium
Fasilitas
Kelengkapan

How to Cite

Farikha, Y., Hidayat, S. ., & Tauhidah, D. (2022). ANALISIS KELENGKAPAN FASILITAS, SARANA, DAN PRASARANA LABORATORIUM BIOLOGI DI SMA NEGERI SE-KABUPATEN GROBOGAN. Prosiding Seminar Nasional Kesehatan, Sains Dan Pembelajaran, 1(1), 743 –. https://doi.org/10.29407/seinkesjar.v1i1.1306

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kelengkapan fasilitas, sarana, dan prasarana laboratorium biologi di SMA Negeri se-Kabupaten Grobogan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif, yaitu dengan menggambarkan dan menjelaskan data berdasarkan kenyataan di lapangan. Sampel pada penelitian ini adalah SMAN 1 Grobogan, SMAN 1 Purwodadi, SMAN 1 Godong, SMAN 1 Karangrayung, SMAN 1 Gubug dan SMAN 1 Toroh. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen pengambilan data menggunakan kuesioner, lembar observasi, dan lembar wawancara. Data yang didapat kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa masing – masing sekolah memiliki presentase kelengkapan berturut – turut sebesar 79%, 90%, 86%, 88%, 86%, 82%. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa kelengkapan fasilitas, sarama, dan prasarana laboratorium biologi SMA Negeri di Kabupaten Grobogan memiliki kriteria lengkap dengan rata – rata persentase sebesar 85%.

https://doi.org/10.29407/seinkesjar.v1i1.1306
PDF
Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Copyright (c) 2021 Yuliani Farikha, Saifullah Hidayat, Dian Tauhidah

Downloads

Download data is not yet available.