Analisa Kekerasan Hasil Pengelasan Smaw Baja St 37 Berdasar Perbedaan Polaritas Dan Teknik Pendingan
PDF

Keywords

uji kekerasan
ST 37
pendinginan oli
pendinginan air garam

How to Cite

Putro, D. A. ., Rohman, F. ., & Ilham , M. . (2020). Analisa Kekerasan Hasil Pengelasan Smaw Baja St 37 Berdasar Perbedaan Polaritas Dan Teknik Pendingan. Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi), 4(2), 187–193. https://doi.org/10.29407/inotek.v4i2.142

Abstract

Pengelasan merupakan proses penyambungan dua buah logam sampai titik rekristalisasi logam baik menggunakan bahan tambah maupun tidak dan menggunakan energi panas sebagai pencair bahan yang dilas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisa-analisa kekerasan hasil pengelasan SMAW pada baja ST 37 dengan polaritas berbeda dan teknik pendinginan yang berbeda. Material yang digunakan dalam penelitian ini adalah baja karbon rendah ST 37. Material ini memiliki kandungan karbon di bawah 0,3%. Baja karbon rendah merupakan material yang baik untuk digunakan dalam proses pengelasan. Baja karbon rendah sering disebut dengan baja ringan (mild steel) atau baja perkakas. Jenis baja yang umum dan banyak digunakan adalah  jenis cold roll steel. Baja karbon rendah juga banyak digunakan dalam konstruksi bangunan, jembatan dan lain sebagainya. hasil uji kekerasan yang dilakukan bahwa pengelasan dengan pendinginan oli 150° lebih baik dibandingkan dengan pengelasan dengan air garam. Dari hasil diperoleh bahwa ada perbedaan antara media pendingin oli, ini terlihat dari rata-rata uji kekerasan pendingin oli sebesar 68 dan media pendingin air garam dengan rata-rata uji kekerasan sebesar 64,5. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil nilai sig. 0,017< 0,05. Artinya ada perbedaan antara pendinginan oli dan pendinginan air garam.

https://doi.org/10.29407/inotek.v4i2.142
PDF

References

Amanto, H. 2009. Ilmu Bahan. Bumi Aksara. Jakarta

Maulana, Yassyir. 2016. Analisis Kekuatan Tarik Baja ST37 Pasca Pengelasan Dengan Variasi Media Pendingin Menggunakan SMAW. Jurnal Teknik Mesin UNISKA Vol. 02 No. 01

Nasrul, E. 2016. Hubungan Derajat Merokok Berdasarkan Indeks Brinkman dengan Kadar Hemoglobin. Jurnal Kesehatan Andalas , vol.3, pp. 619 – 624.

Sugiarto, 2011. Dampak Perubahan Temperatur Lingkungan Terhadap Temperatur Puncak Las dan Laju Pendinginan Sambungan Dissimilar Metal Menggunakan Las MIG. Jurnal Rekayasa Mesin. Vol.2 No.2. Universitas Brawijaya.

Parekke, Simon. 2014. Pengaruh Pengelasan Logam Berbeda (AISI 1045) Dengan (AISI 316L) Terhadap Sifat Mekanis dan Struktur Mikro. Jurnal Sains & Teknologi. Vol.3 No.2 Desember. Universitas Hasanuddin.

Howard. 1994. The Nature and Conditions of Learning. Prentice Hall Ings. NewJersey

Edriandi. 2004. Teknik pengelasan. PT. Chevron Pasific Indonesia

Wiryosumarto, Harsono dan Okumura, T, 2006. Teknologi pengelasan Logam. Pradnya Paramita. Jakarta.

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.

Copyright (c) 2020 Dimas Anggoro Putro, Fatkur Rohman, M.Muslimin Ilham

Downloads

Download data is not yet available.