PENGARUH BRAND IMAGE, BRAND AWARENESS DAN E-WORM TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SCARLETT WHITENING

Authors

  • Rindy Antika Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Zulistiani Zulistiani Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Itot Bian Raharjo Universitas Nusantara PGRI Kediri

Keywords:

Brand Image, Brand Awareness, E-Worm, Keputusan Pembelian

Abstract

Penelitian ini berupaya untuk mengidentifikasi dan menilai dampak dari citra merek, kesadaran merek, serta e-worm terhadap Keputusan dalam Pembelian Scarlett Whitening, baik secara parsial maupun sinkron. Penelitian ini mengambil metode kuantitatif. Demografi penelitian ini meliputi Mahasiswa Manajemen UNP Kediri Angkatan 2020 yang pernah menjadi pengguna Scarlett Whitening, dengan jumlah sampel yaitu sebanyak 71 responden yang dipilih dengan pendekatan non-probability sampling. Data-datanya dikumpulkan selama periode dua bulan dengan menggunakan kuesioner Google Form. Hasil penyelidikan penelitian yang menggunakan uji t menunjukkan bahwa komponen citra merek mempunyai pengaruh kecil terhadap pembelian produk Scarlett Whitening, Keputusan dalam pembelian produk Scarlett Whitening yang dipengaruhi oleh pengenalan merek dan e-worm. Temuan uji F mengungkapkan bahwa komponen citra merek, kesadaran merek, dan e-worm kesemuanya mempunyai pengaruh yang besar terhadap keputusan dalam pembelian dari produk Scarlett Whitening. Berdasarkan uji koefisien determinasi diperoleh angka Adjusted R Square yaitu sebesar 0,756 yang menunjukkan bahwa dari variabel citra merek, kesadaran merek, dan e-worm mampu menjelaskan 75,6% variabel keputusan pembelian.

Downloads

Published

2024-08-10