Abstract
Pandemi Covid-19 yang terjadi sepanjang tahun 2020 memaksa hamper semua kegiatan umum harus dihentikan. Pemerintah memberlakukan work from home, study from home bahkan pray from home. Tak terkecuali kegiatan belajar mengajar di perguruan tinggi, universitas harus memberlakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Pada kegiatan perkuliahan, data kehadiran mahasiswa dibutuhkan untuk menjadi salah satu tolok ukur penyerapan materi. Selain itu, penerapan teknologi presensi diperlukan agar dosen mengetahui siapa saja yang hadir dalam perkuliahan daringnya. Demgam begitu dosen juga berperan sebagai pengawas agar mahasiswa sedang kuliah benar-benar melaksanakan PJJ di rumah serta menghindari kerumunan. Dalam program ini yang digunakan dalam perancangan sistem menggunakan metode absolut. Metode absolut merupakan metode pemrograman dimana titik referensinya selalu tetap yaitusatu titik atau tempat dijadikan referensi untuk semua ukuran berikutnya. [1] Lalu, apabila mahasiswa yang bersangkutan sedang tidak di rumah dalam program inijuga dikembangkan penghitungan jajrak presensi dari titik presensi yang terbaru. Selain itu, efisiensi presensi dengan sistem ini juga dilengkapi dengan fitur QR Code untuk memaksilmalkan efektivitas program apabila pandemi sudah berakhir.
References
Rhadiyanta, Dwi. Tanpa Tahun. Metode dan Struktur Program CNC dalam Materi PPM (hlm. 01-08). Yogyakarta Universitas Negeri Yogyakarta.
Adiwijaya, Tegar. 2020. “Virus Corona dan Pembatasan Pelayanan Publik”, https://ombudsman.go.id/artikel/r/artikel--virus-corona-dan pembatasan-pelayanan-publik, diakses pada 27 Oktober 2020, pukul 10:22 WIB.
Supriadi. 2018. Miss Integrated System Studen (MISS) Pada Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknik Informatika Kediri dalam SIMKI. Kediri. UN PGRI Kediri.
Pratama, San Febry. 2016. Sistem Pendukung Keputusan Pnerimaan Siswa Baru Menggunakan Metode SAW (Studi Kasus: SMK IPIEMS Surabaya) dalam Jurnal Manajemen Informatika. Vol. 5 No. 2 (hlm. 143 – 151) Surabaya : Universitas Negeri Surabaya.
Kamus Besar Bahasa Indonesia. [Online]. Tersedia di kbbi.web.id/presensi. Diakses 12 November 2021.
Winardi. 2006. Penentuan Posisi Dengan GPS Untuk Survei Terumbu Karang. Jakarta. Puslit. Oseanografi – Lipi.
Fahlivi, Muhammmad Ridha. Atthariq. 2017. “Sistem Tracking Position Berdasarkan Titik Koordinat GPS Menggunakan Smartphone”dalam Jurnal Infomedia Vol.2 No.1(hlm.25-29). Lhokseumawe: Politeknik Negeri Lhokseumawe.
Fatkhiyah, Erfanti. 2018. Information Sharing System Untuk Meminimalisasi Resiko Bullwhip Effect Pada Supply Chain Managemen dalam INTEGER: Journal of Information Technology, Vol 3, No 1(hlm. 37-44) Yogyakarta. Institut Sains & Teknologi AKPRIND.
Makaram. 2014. “Penegertian PHP” https://ilearning.me/2014/06/07/pengertian-php/ , diakses pada 28 Oktober 2020.
Sri, Rahayu. 2016. “Perancangan Simulasi 3 Dimensi Sistem Pernapasan Pada Manusia Berbasis Android” http://repository.potensi-utama.ac.id/jspui/handle/123456789/1213, diakses pada 28 Oktober 2020.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Copyright (c) 2021 Dini Haris Suryaningtias, Made Ayu Dusea Widyadara, Daniel Swanjaya