Aplikasi Prediksi Harga Saham Tertinggi Pada Bank BCA Menggunakan Metode Trend Moment

Authors

  • Muhamad Yusril Fadla Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Nurul Deliya Rohmawati Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Edty Rahmadila Nur’agny Universitas Nusantara PGRI Kediri

DOI:

https://doi.org/10.29407/stains.v2i1.2856

Abstract

Investasi dan jual beli di pasar saham membutuhkan pemahaman tentang analisis data. Karena
pergerakan kurva di pasar saham sangat dinamis, diperlukan pemodelan data untuk memprediksi harga saham
untuk mendapatkan harga dengan tingkat prediksi yang tepat. Prediksi harga saham merupakan salah satu
penelitian dalam bidang perekonomian. Harga suatu saham diprediksi dengan menggunakan konsep analisis data.
Analisis data ini digunakan untuk memprediksi pergerakan saham di masa mendatang. Prediksi harga
saham dalam dunia investasi menjadi penting untuk kegiatan jual beli saham agar terhindar dari kerugian. Pada
penelitian ini peneliti melakukan pemodelan data menggunakan algoritma Trend moment untuk memprediksi
pergerakan harga saham di masa yang akan datang. Metode Trend moment digunakan untuk peramalan prediksi
harga tertinggi saham, yang nantinya akan dijadiakan dasar prediksi pada minggu selanjutnya. Penelitian
mengambil sampel data dari yahoo finance. Tujuan utama pada penelitian ini adalah untuk mengetahui prediksi
harga tertinggi saham Bank BCA menggunakan Trend moment. Data dalam penelitian ini adalah data harga saham
Bank BCA sebanyak 254 data selama 1 (satu) tahun yaitu dari tanggal 12-08-2021 sampai dengan 12-08-2022. Hasil
penelitian ini menunjukkan harga saham tertinggi dalam satu minggu ke depan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-01-16

How to Cite

Fadla, M. Y. ., Rohmawati, N. D., & Nur’agny, E. R. . (2023). Aplikasi Prediksi Harga Saham Tertinggi Pada Bank BCA Menggunakan Metode Trend Moment. Seminar Nasional Teknologi &Amp; Sains, 2(1), 451–456. https://doi.org/10.29407/stains.v2i1.2856