Pengaruh Parameter 3D Printing Terhadap Transparansi Produk yang Dihasilkan
PDF

Keywords

3D Printing
FDM
PETG
Transparant

How to Cite

Pristiansya, P., & Herianto, H. (2020). Pengaruh Parameter 3D Printing Terhadap Transparansi Produk yang Dihasilkan. Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi), 2(1), 181–186. https://doi.org/10.29407/inotek.v2i1.480

Abstract

3D Printing adalah salah satu dari teknologi aditif manufaktur yang dapat mencetak sebuah objek 3 dimensi (3D) dengan biaya yang relatif rendah dan dalam rentang waktu yang singkat. Hal tersebut sangat berguna untuk proses manufaktur yang lebih cepat, termasuk juga dalam dunia kedokteran yang membutuhkan objek yang lebih transparant dengan waktu yang lebih singkat, seperti organ tubuh tiruan. Teknik FDM (Fused Deposition Modelling) merupakan metode yang umum digunakan pada teknologi 3D Printing karena hanya membutuhkan biaya yang lebih murah dibandingkan dengan teknik yang lain. Penelitian ini fokus pada pengukuran tingkat transparansi hasil cetak mesin 3D Printing FDM untuk fillament PETG (Polyethylene Terephthalate Glycol) dengan mengacu pada pengaturan parameter dari software slicing 3D Printing dan mesin yang digunakan, dan tingkat transparansi hasil cetak menggunakan Lux Meter. Metode yang digunakan pada penelitian ini, yaitu metode eksperimental dengan mengacu pada parameter seperti, suhu nozzle, suhu bed, kecepatan cetak, dan tebal tipis material per layer (layer height). Berdasarkan hasil eksperimen dan pengukuran maka akan ditentukanlah parameter yang menghasilkan objek cetak yang memiliki tingkat trasparansi paling baik. Dengan adanya penelitian ini diharapkan para penggiat 3D Printing dapat membantu para  dokter untuk bekerja secara optimal dalam menganalisa kerusakan pada organ dalam tubuh manusia.

https://doi.org/10.29407/inotek.v2i1.480
PDF

References

Pham, D., Gault R. A., 1998, A Comparison Of Rapid Prototyping Technologies, International Journal of Machine Tools & Manufacture, 38 (1998) 1257–1287.

Sood, A. K., Ohdar, R. K. and Mahapatra, S. S., (2009), Improving dimensional accuracy of Fused Deposition Modelling processed part using grey Taguchi method, Materials and Design. Elsevier Ltd, 30(10), pp. 4243–4252. doi: 10.1016/j.matdes.2009.04.030.

Amin, N., 2016, Pengembangan Model Anatomi Jantung Pada Kasus Penyakit Jantung Struktural Dengan 3D Printing Berbasis Fused Deposition Method, Tesis Program Studi S2 Teknik Mesin Bidang Rekayasa Peralatan Medis, UGM Yogyakarta.

Lanzotti, Antonio., et al., 2015, The Impact Of Process Parameters On Mechanical Properties of Parts Fabricated in PLA with An Open-Source 3-D Printer, Rapid Prototyping Journal, Vol. 21 Iss 5 pp.

Carneiro, O.S., et al., 2016. Fused Deposition Modeling with Polypropylene, Materials & Design, 83 (2015) 768–776.

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Copyright (c) 2020 Pristiansya Pristiansya, Herianto Herianto

Downloads

Download data is not yet available.