OPTIMASI SQL RETREIVAL DATABASE DENGAN PERBANDINGAN DBMS ORACLE DAN MYSQL
PDF

Keywords

Optimasi
Sql
Retreival
database

How to Cite

Yudiastuti , H. . (2020). OPTIMASI SQL RETREIVAL DATABASE DENGAN PERBANDINGAN DBMS ORACLE DAN MYSQL. Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi), 1(1), 353–358. https://doi.org/10.29407/inotek.v1i1.425

Abstract

Pada saat ini Internet bukanlah hal yang asing dan aneh lagi, terutama pada bidang teknologi informasi.  Aplikasi berbasis web memungkinkan sebuah proses dinamisasi dapat mengambil informasi dari database untuk kemudian ditampilkan kembali  ke dalam halaman web. Ketika informasi yang dimiliki relatif kecil, maka proses pencarian informasi dapat berjalan dengan mudah, akan tetapi ketika jumlah informasi yang disajikan banyak, maka proses pencarian dan penampilan informasi tersebut ke dalam halaman web akan menjadi kendala tersendiri dan aplikasi tersebut harus dapat merespon akan hal ini. Untuk itu dibutuhkan sebuah cara dan mekanisme tertentu agar proses information retrieval dapat berjalan dengan cepat, karena kecepatan merupakan faktor yang sangat penting dalam proses information retrieval atau perolehan informasi. Tujuan dari penelitian ini mengoptimasi struktured query language  (SQL) retreival database dengan perbandingan database management system (DBMS) oracle dan MySQL dengan teknik optimasi cost based dan rule based. Adapun metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rekayasa web (Web Engineering) yaitu suatu proses yang digunakan untuk menciptakan suatu sistem aplikasi berbasis web dengan mengunakan Rekayasa, prinsip-prinsip manajemen dan pendekatan sistematis sehingga dapat diperoleh sistem dan aplikasi web dengan kualitas tinggi. Hasil dari penelitian ini adalah  dengan tersedianya optimasi struktured query language  (SQL) retreival database dengan perbandingan database management system (DBMS) oracle dan MySQL dapat mempercepat proses information retrieval atau perolehan informasi.

https://doi.org/10.29407/inotek.v1i1.425
PDF

References

Raharjo, Budi. Belajar Otodidak Membuat Database Menggunakan MySQL (Studi Kasus :Membuat Toko Buku Online). Bandung : Informatika. 2011.

Setiawan, M.A., 2004, Optimasi SQL Query untuk Informasi Retrievel pada Aplikasi Berbasis Web, Proceedings Seminar Nasional Aplikasi Teknologi Informasi UII, Yogyakarta

Santiputri, (2010). Perbandingan Cross-Product Dan Subset Query Pada Multiple Relasi Dengan Metode Cost-Based1, Seminar Nasional Informatika 2010 (semnasIF 2010) ISSN: 1979-2328

Herman, 2007. Web Design Theory And Practices, Andi,Yogyakarta

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Copyright (c) 2020 Helda Yudiastuti

Downloads

Download data is not yet available.