PERANCANGAN SISTEM STOK BARANG DENGAN METODE FIFO
PDF

Keywords

First In First Out
Persediaan Stok Barang Dagang
Website.

How to Cite

Albab, M. I. U. ., Kumalasari N , R. ., & Sinta W, L. . (2022). PERANCANGAN SISTEM STOK BARANG DENGAN METODE FIFO. Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi), 6(1), 320–325. https://doi.org/10.29407/inotek.v6i1.2536

Abstract

Dalam suatu usaha dagang persediaan mempunyai arti penting karena dapat mempengaruhi tingkat produksi suatu barang dagangan maupun penjualan. Jadi masalah yang ada pada Toko Bu Kurun yang berada di JL. Pandan Aran Dusun Jabang Desa Sidomulyo Kecamatan Semen Kabupaten Kediri ini adalah masih menggunakan beberapa sistem yang dilakukan secara manual dengan cara pembukuan untuk menginputkan data barang. Hal ini mendorong penulis untuk melakukan penelitian sekaligus terobosan untuk mengatasi persoalan tersebut. Penulis menggunakan sistem informasi pencatatan persediaan barang menggunakan metode FIFO (First In First Out) untuk mengelola barang dagangannya. Dengan metode ini tingkat keakuratan cukup tinggi, seperti namanya first in first out yang artinya masuk pertama keluar pertama, maka pada metode ini unit persediaan yang pertama kali masuk ke gudang perusahaan atau toko akan dijual pertama. Aplikasi ini berbasis web dan dapat mengatasi masalah di Toko Bu Kurun agar tidak lagi melakukan pencatatan persediaan stok barang menggunakan pembukuan atau secara manual.

https://doi.org/10.29407/inotek.v6i1.2536
PDF

References

Simatupang, Julianto. (2017). Perancangan Sistem Inventori Barang Pada Toko Nicholas Jaya Menggunakan Metode Fifo. Prodi Manajemen Informatika – AMIK Mahaputra Riau.

Hasana, Munadiya. (2019). Program Aplikasi Persediaan Barang Dagangan Dengan Metode FIFO Menggunakan Microsoft Visual Basic 2015 Pada Toko Bangunan Amelia 2. Banjarmasin: Politeknik Negeri Banjarmasin.

Syafitri, Y. (1, April 2021 ). Rancang Bangun Sistem Informasi Vaksinasi Pada Balita Menggunakan Metode Waterfall . Jurnal Teknologi dan Informatika (JEDA) , 1-13.

Eka Budhy Prasetya, 2017. Pembuatan Aplikasi Car Storage Dengan Menggunakan Metode FIFO Berbasis Web. Jurnal Elektrum Vol. 14 No. 1.

Listiani, Anggy. (2019). Analisis Pengelolaan Persedian Barang Dagang Untuk Mengoptimalkan Laba. STIE Kesuma Negara Blitar.

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Copyright (c) 2022 Moch. Idwal Ulil Albab; Ratih Kumalasari N , Lilia Sinta W

Downloads

Download data is not yet available.