Regresi Extended Cox Pada Kasus Nonproportional Hazard

Authors

  • Savina Mutia Khamalin Universitas Sebelas Maret
  • Muhammad Bayu Nirwana Universitas Sebelas Maret
  • Irwan Susanto Universitas Sebelas Maret

DOI:

https://doi.org/10.29407/stains.v2i1.2798

Abstract

Persalinan normal merupakan persalinan dimana bayi lahir melalui vagina dan tanpa memakai alat bantu serta berlangsung selama 18 jam. Lama proses persalinan pada setiap pasien bersalin berbeda-beda, sehingga dapat dianalisis menggunakan analisis survival, salah satunya metode regresi Extended Cox. Model regresi Extended Cox merupakan model perluasan dari regresi Cox Proportional Hazard dan digunakan apabila terdapat variabel yang tidak memenuhi asumsi proprotional hazard. Model ini mengandung variabel yang bergantung waktu, sehingga variabel yang tidak memenuhi asumsi proportional hazard diinterakasikan dengan fungsi waktu yaitu  dan . Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui fungsi waktu yang lebih baik untuk mengatasi kasus nooproportional hazard pada data durasi proses persalinan normal. Adapun variabel yang diduga mempengaruhi durasi proses persalinan normal adalah usia kehamilan (X1), gravida (X2), partitas (X3), abortus (X4), berat badan bayi (X5), dan panjang bayi (X6). Berdasarkan analisis yang dilakukan, variabel paritas tidak memenuhi asumsi proportional hazard sehingga dilakukan pemodelan dengan regresi extended cox dan didapat model terbaiknya yaitu model yang diinteraksikan dengan fungsi waktu  dimana variabelnya X7 dan X31 dengan AIC = 448,2964.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-01-13

How to Cite

Khamalin, S. M., Bayu Nirwana, M., & Susanto, I. (2023). Regresi Extended Cox Pada Kasus Nonproportional Hazard. Seminar Nasional Teknologi &Amp; Sains, 2(1), 1–6. https://doi.org/10.29407/stains.v2i1.2798